Hupomone
Dan biarkanlah ketekunan itu memperoleh buah yang matang, supaya kamu menjadi sempurna dan utuh dan tak kekurangan suatu apa pun.
Yakobus 1:4 TB
Jika Anda ngobrol dengan 10 orang Kristen dan menanyakan ke masing2, “Anda ingin bertumbuh dlm hal apa?” maka saya yakin “ketekunan” (Hupomone) akan masuk di urutan bawah. Urutan teratas mungkin adalah hikmat dan kasih.
Tidak salah sebenarnya. Tetapi banyak yg lupa atau tidak sadar bahwa ketekunan adalah unsur super penting dlm pertumbuhan itu sendiri. Mungkin diibaratkan air yg membantu sebuah pohon bisa bertumbuh dgn optimal. Ketekunan itu membantu kita bertumbuh dlm hal apapun.
Tidak heran jika Anda cari kata “ketekunan”di Alkitab, Anda akan menemukannya di ayat2 penting yg berhubungan dgn pertumbuhan kita menjadi dewasa. Selain ayat di atas, Anda bisa menemukan Petrus mengajarkannya di 2 Petrus 1, Paulus di Roma 5, Yohanes di Wahyu 14, dan Yesus di Lukas 8 dlm perumpamaan penabur.
Sayangnya, ketekunan tidak populer, tidak sexy, jauh dari kesan “cool”, terdengar membosankan, dan “old school ga sih?”. Tetapi, jika Anda memang mau memeluk hupomone ini, dan menerapkannya dalam keseharian Anda, maka Anda akan mengalami pertumbuhan yang tidak pernah Anda alami sebelumnya.
Blessed day!